GIVE RADIO IKOM UNIVET













Redaksi / Pemasangan Iklan






Total Tayangan Halaman

Utsha Dhama Suri Juara Lomba Sinden Muda Nasional II
![]() |
Utsha Dhama Suri Mahasiswa Prodi Seni Karawitan ISI Solo saat menerima penghargaan juara lomba sinden. |
Utsha Dhama Suri Juara Lomba Sinden Muda Nasional II
Solo- majalahlarise.com -Utsha Dhama Suri Mahasiswa Prodi Seni Karawitan ISI Solo menjadi juara pada ajang Grand Final Lomba Sindhen Muda Nasional II yang digelar di Taman Budaya Raden Saleh, Semarang, Minggu (6/10). Utsha Dama Suri saat ini tercatat sebagai mahasiswa aktif semester V. Acara ini dihadiri oleh Dr. Restu Gunawan, Direktur Pembinaan Tenaga dan Lembaga Kebudayaan Kemendikbudristek RI.
Ketua Jurusan Karawitan ISI Solo, Danis Sugiyanto, M.Sn. mengatakan Grand Final ini adalah hasil puncak seleksi kejuaraan sindhen muda dilakukan dari 6 daerah sejak Agustus 2024. Ke-6 daerah itu adalah Trenggalek, Surabaya, Ngawi, Klaten, Grobogan, Cilacap.
Sebanyak 12 finalis yang tampil di Semarang ini adalah juara 1 dan 2 dari seluruh daerah seleksi, terpilih dari sekitar 75 peserta yang mendaftar di 6 daerah tersebut.
Tiga orang juri yaitu Dr. Widodo Brotosejati, S.Sn., M.Sn. (Unnes), Dr. Suyoto, S.Kar., M.Hum. (ISI Surakarta), dan Mambaul Khasanah (Juara Sinden Tahun pertama), memutuskan juara sebagai berikut:
Juara 1 Utsha Dama Suri dari Sukoharjo, daerah seleksi Cilacap. Mendapat hadiah pembinaan 15.000.000 rupiah.
Juara 2 Rizki Ainanda dari Surakarta, daerah seleksi Klaten. Mendapat hadiah 12.500.000.
Juara 3 Mayang Anjarsari dari Sragen, daerah seleksi Grobogan. Mendapat hadiah 10.000.000.
Harapan 1 Risky Handayani dari Ngawi, daerah seleksi Ngawi. Mendapat hadiah 7.500.000.
Harapan 2 Diva Dwi Rianti dari Blitar, daerah seleksi Trenggalek. Mendapat hadiah pembinaan 5.000.000.
Peserta yang menjadi juara juga mendapatkan hadiah keris dari panitia Pepadi Jateng buatan Empu Galih Afudacari. [dan/har/ton]
Baca juga: Lomba Membuat dan Menghias Tumpeng Meriahkan Puncak HUT ke-31 SMA Negeri 1 Manyaran
Top 5 Popular of The Week
-
5 KOMPONEN PEMBELAJARAN BERDIFERENSIASI Oleh: Novi Astutik, S.Pd.SD SD Negeri 4 Wonogiri, Wonogiri Jawa Tengah Novi Astutik, S.Pd.SD ...
-
Proses pembuatan jenang tradisional. Melihat Lebih Dekat Usaha Jenang Tradisional 'UD TEGUH' Kedung Gudel Kenep Sukoharjo- majala...
-
FILSAFAT JAWA KIDUNGAN “ANA KIDUNG RUMEKSA ING WENGI” Oleh: Sri Suprapti Guru Bahasa Jawa di Surakarta Sri Suprapti Filsafat Jawa a...
-
ICE BREAKING SALAM PANCASILA TINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR MENGGALI IDE PENDIRI BANGSA TENTANG DASAR NEGARA Oleh : Suheti Priyani, S.Pd Guru M...
-
ALAT PERAGA ULAR TANGGA NORMA DAN KEADILAN SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PPKn Oleh: Sulistiani, S.Pd Guru SMP Negeri 3 Satu Atap Mijen, Demak J...
-
TRADISI KROBONGAN Oleh: Aris Prihatin SMPN 1 Manyaran, Kecamatan Manyaran, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah Aris Prihatin Masyarakat J...
-
PEMANFAATAN APOTEK HIDUP DI LINGKUNGAN SEKOLAH Oleh : Rosi Al Inayah, S.Pd Guru SMK Farmasi Tunas Harapan Demak, Jawa Tengah Rosi Al Inayah...
-
Kepala SMP Negeri 8 Surakarta, Triad Suparman, M.Pd beserta bapak ibu guru dan siswa foto bersama dengan karya tulisan kata-kata mutiara. ...
-
PENDIDIKAN DI ERA GLOBALISASI Oleh : Wahyu Sri Ciptaningtyaswuri, S.Pd.SD Guru SDN Kaliayu, Cepiring, Kendal Jawa Tengah Wahyu Sri Ciptaning...
-
Trisno Diyanto saat menganyam bambu Kerajinan Anyaman Bambu Karang Lor Manyaran Wonogiri Penuhi Pesanan Sampai Luar Nege...
Tidak ada komentar: