GIVE RADIO IKOM UNIVET
Redaksi / Pemasangan Iklan
Total Tayangan Halaman
Ramanda Parimin Tejo Pramono Pimpin Kwartir Daerah Hizbul Wathan Kota Surakarta Periode 2023-2028
Sekretaris Ramanda Dwi Suparwanto (kiri) , Ketua Ramanda Parimin Tejo Pramono (tengah), bendahara Ibunda Laily Purnamawati (kanan). |
Ramanda Parimin Tejo Pramono Pimpin Kwartir Daerah Hizbul Wathan Kota Surakarta Periode 2023-2028
Solo- majalahlarise.com -Ramanda Parimin Tejo Pramono terpilih menjadi ketua Kwartir Daerah (Kwarda) Gerakan Kepanduan Hizbul Wathan Kota Surakarta Periode 2023-2028. Adapun sekretaris Ramanda Dwi Suparwanto dan bendahara Ibunda Laily Purnamawati.
Terpilihnya Ramanda Parimin Tejo Pramono berdasarkan hasil e-voting yang dilakukan pada Musyawarah Daerah ke-4 Gerakan Kepanduan Hizbul Wathan Kota Surakarta di Balai Muhammadiyah Solo, Sabtu (13/1/2024). Pemilihan sistem e-voting memilih 13 formatur dari 44 calon formatur. Suara terbanyak berjumlah 68 diraih oleh Laily Purnamawati, urutan kedua, 62 suara oleh Dwi Suparwanto, urutan ketiga Bambang Sigid P. dengan 61 suara. Pramuseto Rahman meraih 51 suara, Baruno Nasution 50, Agus Dwi Setiawan 46, Joko Riyanto 42, Parimin Tejo Pramono 42, Muchsinun 38, Suratman 36, Wenda Putri A 36, Aryanto 31, dan Yatimun 31.
Ramanda Parmini Tejo Pramono menyampaikan rasa syukur karena Musyda ke-4 Gerakan Kepanduan HW berjalan baik dan lancar dari awal sampai akhir. Menurutnya ini semua berkat dukungan semua pihak. Semua sidang bisa terlaksana dan peserta menyetujui.
“Dalam Musyda HW kali ini terpilih 13 orang formatur. Dari formatur tersebut, alhamdulillah kami yang diberikan amanah. Insyallah kami akan melaksanakan dengan sungguh-sungguh,” ungkapnya.
13 Pimpinan terpilih Kwartir Daerah Gerakan Kepanduan Hizbul Wathan Kota Surakarta Periode 2023-2028. |
Program Prioritas
Ketika ditanya program prioritas Kwarda HW Kota Surakarta, Ramanda Parimin menyampaikan program yang akan dilakukan Kwarda HW Solo ke depan adalah turba (turun ke bawah) ke masing-masing qobilah di sekolah, cabang, dan ranting. Kami ingin mengetahui dan mendengar secara langsung masukan-masukan dan mimpi-mimpi dari qobilah-qobilah tentang kegiatan gerakan kepanduan HW. Kami juga akan mengadakan pelatihan Jaya Melati supaya di Kota Surakarta banyak pelatih HW yang mampu melatih sesuai tuntunan.
“Yang tidak kalah penting adalah kami akan mengembangkan Kepanduan Tunas Athfal di KB-TK sesuai keputusan Muktamar Pimpinan Pusat Hizbul Wathan,” jelasnya.
Sementara itu, Ketua Majelis Pembinaan Kader dan Sumber Daya Insani (MPKSDI), Dr. Suyanto, S.Ag, mengucapkan selamat dan sukses atas terselenggaranya Musyawarah Daerah ke-4 Gerakan Kepanduan Hizbul Wathan. Harapan kami semoga terpilih pengurus yang solid dan kompak sehingga bisa melaksanakan kinerja dengan baik dan optimal serta berkemajuan.
“Program ke depan yang menjadi prioritas sebaiknya memperkuat basis pengaderan di jenjang sekolah karena itulah aset dan kekuatan kita. Dengan memperkuat Gerakan HW di sekolah maka akan terihat solid dan lebih meningkatkan kualitas HW ke depan. Selain itu, ke depan bisa bersinergi dengan HW di Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan Aisyiyah sehingga bisa membawa kemajuan HW ke depan,” ungkapnya.
Musyawarah Daerah ke-4 Gerakan Kepanduan Hizbul Wathan Kota Surakarta yang digelar di Balai Muhammadiyah Solo, jalan Teuku Umar, Keprabon, Kec. Banjarsari, Kota Surakarta, dihadiri kurang lebih 300 peserta. Peserta terdiri atas pimpinan kwarda, pimpinan kwarcab, pelatih qobilah, dan tamu undangan. Pimpinan Daerah Muhammadiyah Solo, Pimpinan Kwartir Wilayah HW Jawa Tengah, dan Pimpinan Kwartir Cabang Pramuka Kota Surakarta juga turut hadir dalam acara tersebut. (Sofyan)
Baca juga: Keseruan Gerakan Jumat Sehat, PAUD Sejahtera Kateguhan Adakan Senam Bersama
Top 5 Popular of The Week
-
5 KOMPONEN PEMBELAJARAN BERDIFERENSIASI Oleh: Novi Astutik, S.Pd.SD SD Negeri 4 Wonogiri, Wonogiri Jawa Tengah Novi Astutik, S.Pd.SD ...
-
FILSAFAT JAWA KIDUNGAN “ANA KIDUNG RUMEKSA ING WENGI” Oleh: Sri Suprapti Guru Bahasa Jawa di Surakarta Sri Suprapti Filsafat Jawa a...
-
ALAT PERAGA ULAR TANGGA NORMA DAN KEADILAN SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PPKn Oleh: Sulistiani, S.Pd Guru SMP Negeri 3 Satu Atap Mijen, Demak J...
-
ICE BREAKING SALAM PANCASILA TINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR MENGGALI IDE PENDIRI BANGSA TENTANG DASAR NEGARA Oleh : Suheti Priyani, S.Pd Guru M...
-
PEMANFAATAN APOTEK HIDUP DI LINGKUNGAN SEKOLAH Oleh : Rosi Al Inayah, S.Pd Guru SMK Farmasi Tunas Harapan Demak, Jawa Tengah Rosi Al Inayah...
-
PENDIDIKAN DI ERA GLOBALISASI Oleh : Wahyu Sri Ciptaningtyaswuri, S.Pd.SD Guru SDN Kaliayu, Cepiring, Kendal Jawa Tengah Wahyu Sri Ciptaning...
-
PENYEBAB RENDAHNYA MINAT MEMBACA SISWA Oleh : Apriyati SDN Penyarang 04, Sidareja, Cilacap Jawa Tengah Apriyati Membaca merupakan keg...
-
Proses pembuatan jenang tradisional. Melihat Lebih Dekat Usaha Jenang Tradisional 'UD TEGUH' Kedung Gudel Kenep Sukoharjo- majala...
-
PENTINGNYA PENGGUNAAN BAHASA JAWA KRAMA DIKALANGAN REMAJA PADA ABAD 21 Oleh : Kunaniyah, S.Pd Guru Bahasa Jawa SMP Islam Al Bayan Wiradesa,...
-
PERMAINAN OLAHRAGA DALAM PENJAS ADAPTIF BAGI ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS Oleh : Agus Dwi Surahman, S.Pd Guru SLB BC YSBPD Wuryantoro, Wonogiri ...
Tidak ada komentar: