Kunjungi Museum Radya Pustaka, Tim Riset ISI Surakarta Adakan Observasi Lanjutan Perancangan Karakter Wayang Animasi

Print Friendly and PDF

Tim riset yang beranggotakan Dr. Sri Hesti Heriwati, M.Hum selaku ketua peneliti, dengan M. Harun Rosyid Ridlo, M.Sn., Basnendar Herry Prilosadoso, S.Sn., M.Ds., dan Sri Murwanti, SE., MM sebagai anggota.


Kunjungi Museum Radya Pustaka, Tim Riset ISI Surakarta Adakan Observasi Lanjutan Perancangan Karakter Wayang Animasi

Solo- majalahlarise.com - Tim riset yang beranggotakan Dr. Sri Hesti Heriwati, M.Hum selaku ketua peneliti, dengan M. Harun Rosyid Ridlo, M.Sn., Basnendar Herry Prilosadoso, S.Sn., M.Ds., dan Sri Murwanti, SE., MM sebagai anggota mengadakan kegiatan observasi lanjutandari proses pelaksanaan hibah riset terapan DRTPM tahun I (2023), dimana objek mengenai karakter wayang yang terdapat di koleksi Museum Radya Pustaka, Surakarta sebagai mitra penelitian multi tahun Kemendikbudristek ini dilakukan pada Kamis, 3 Agustus 2023.

Kunjungan juga melibatkan beberapa mahasiswa ini diterima staf pengelola Museum Radya Pustaka, salah satu Totok Yasmiran dan beberapa staf lainnya ini bertujuan untuk lebih mengetahui koleksi wayang yang menjadi koleksi dari museum yang berada di tengah kota Surakarta, tepatnya di kawasan Jalan Slamet Riyadi, dimana ajuan riset yang berjudul Transformasi Karakter Wayang Kulit Purwa Koleksi Museum Radya Pustaka Surakarta Melalui Motion Graphic Sebagai Media Pelestarian, Edukasi, dan Rekreasi Untuk Generasi Milenial.

Ketua tim riset, Sri Hesti Heriwati dalam rilis menjelaskan melalui tahapan ini untuk menentukan karakter wayang dipilih dan sesuai dengan karakter dan segmentasi audiens, selanjutnya akan direncanakan berupa perancangan karakter wayang untuk media audiovisual animasi motion graphic. (Sofyan)

Baca juga: Tim Jejahits.id P2MW UNISRI, Besok Gelar Grand Opening


Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top