GIVE RADIO IKOM UNIVET
Redaksi / Pemasangan Iklan
Total Tayangan Halaman
Prestasi SMP Negeri 4 Pracimantoro, Juara II Pawai Kebangsaan Go Nyawiji di Pracimantro
Kontingen SMPN 4 Pracimantoro saat mengikuti Pawai Kebangsaan Go Nyawiji. |
Prestasi SMP Negeri 4 Pracimantoro, Juara II Pawai Kebangsaan Go Nyawiji di Pracimantro
Wonogiri- majalahlarise.com -Bulan Agustus merupakan bulan Negara Republik Indonesia setiap tahunnya mengadakan peringatan HUT Kemerdekaan. Peringatan ini sebagai wujud rasa syukur bangsa ini terhadap perjuangan para pahlawan. Perayaan peringatan HUT ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia tahun ini cukup meriah, salah satunya dengan mengadakan karnaval bertajuk Pawai Kebangsaan Go Nyawiji Kecamatan Pracimantoro.
Menurut Ketua Panitia Pawai Kebangsaan Go Nyawiji Kecamatan Pracimantoro, Agus Sumarno, kegiatan pawai tahun ini diikuti sekitar lima puluh kontingen, baik tingkat pelajar, dinas/instansi, desa/kelurahan maupun masyarakat umum.
“Partisipasi peserta pawai tahun ini sungguh luar biasa. Terbukti jalan protokol Pracimantoro tumpah ruah dipadati puluhan ribu peserta dan penonton,” ungkapnya.
Kontingen SMPN 4 Pracimantoro saat tampil atraksi di depan panggung kehormatan. |
Baca juga: 11 Ribu Lebih Warga Muhammadiyah Semarakkan Jalan Sehat Syiar Muktamar di Solo
Lebih lanjut dikatakan, kegiatan karnaval dilaksanakan pada hari Kamis tanggal 18 Agustus 2022. Karnaval terbagi menjadi dua sesi yaitu sesi pagi dimulai pukul 08.00 WIB hingga 12.00 WIB dan siang pukul 13.00 WIB sampai dengan selesai. Untuk pagi hari diikuti oleh kontingen dari pendidikan mulai PAUD,TK,SD/MI yaitu pukul 08.00-09.00 WIB, sedangkan pukul 09.00- 12.00 WIB diramaikan kontingen dari SMP ,SMA dan SMK. Sementara untuk siang harinya dikuti oleh kontingen yang berasal dari masyarakat umum dan instansi berjumlah 27 kontingen.
Dalam karnaval ini masing-masing instansi menampilkan berbagai macam karya, baik dibidang tekhnologi, seni budaya, pertahanan keamanan, pertanian, kaeagamaan, yang sangat menarik dan beraneka ragam.
“Adapun rute pemberangkatan karnaval dimulai dari Lapangan Pacimantoro, ke timur melewati Balai Desa Pracimantoro, jalan raya jalur arah Wonogiri dan finis di sebelah utara Polsek Pracimantoro,” katanya.
SMP Negeri 4 Pracimantoro merupakan salah satu kontingen yang ikut serta meramaikan karnaval dengan menampilkan berbagai macam seni budaya mulai dari drum band, reog dan juga jatilan serta bidang lainnya yang sangat meriah. Sehingga membuat daya tarik bagi pemirsa yang ingin melihatnya. Dengan kekompakan, gotong-royong dan rasa tanggung jawab yang tinggi dari masing – masing peserta akhirnya SMP Negeri 4 Pracimantoro di bawah pimpinan Agus Sumarno, berhasil meraih peringkat ke-2.
Kepala SMPN 4 Pracimantoro, Agus Sumarno saat menerima tropi penghargaan juara 2 pawai Kebangsaan Go Nyawiji di Pracimantoro. |
Kepala SMP Negeri 4 Pracimantoro, Agus Sumarno merasa bangga dengan peran serta kontingen sekolahnya yang mampu meraih juara ke-2 tingkat pelajar. Selain itu, Marching Band Gita Kencana SMPN 4 Pracimantoro tampil prima dalam event HUT ke-77 Republik Indonesia tampil mengiringi upacara 17 Agustus 2022 dan Pawai Kebangsaan Go Nyawiji di Kecamatan Pracimantoro.
“Kami bersyukur atas prestasi siswa, guru, dan karyawan yang telah mengikuti kegiatan pawai dengan antusias, bersemangat, dan mampu meraih prestasi,” tuturnya. (Sofyan)
Top 5 Popular of The Week
-
5 KOMPONEN PEMBELAJARAN BERDIFERENSIASI Oleh: Novi Astutik, S.Pd.SD SD Negeri 4 Wonogiri, Wonogiri Jawa Tengah Novi Astutik, S.Pd.SD ...
-
FILSAFAT JAWA KIDUNGAN “ANA KIDUNG RUMEKSA ING WENGI” Oleh: Sri Suprapti Guru Bahasa Jawa di Surakarta Sri Suprapti Filsafat Jawa a...
-
ALAT PERAGA ULAR TANGGA NORMA DAN KEADILAN SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PPKn Oleh: Sulistiani, S.Pd Guru SMP Negeri 3 Satu Atap Mijen, Demak J...
-
ICE BREAKING SALAM PANCASILA TINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR MENGGALI IDE PENDIRI BANGSA TENTANG DASAR NEGARA Oleh : Suheti Priyani, S.Pd Guru M...
-
PEMANFAATAN APOTEK HIDUP DI LINGKUNGAN SEKOLAH Oleh : Rosi Al Inayah, S.Pd Guru SMK Farmasi Tunas Harapan Demak, Jawa Tengah Rosi Al Inayah...
-
PENDIDIKAN DI ERA GLOBALISASI Oleh : Wahyu Sri Ciptaningtyaswuri, S.Pd.SD Guru SDN Kaliayu, Cepiring, Kendal Jawa Tengah Wahyu Sri Ciptaning...
-
PENYEBAB RENDAHNYA MINAT MEMBACA SISWA Oleh : Apriyati SDN Penyarang 04, Sidareja, Cilacap Jawa Tengah Apriyati Membaca merupakan keg...
-
Proses pembuatan jenang tradisional. Melihat Lebih Dekat Usaha Jenang Tradisional 'UD TEGUH' Kedung Gudel Kenep Sukoharjo- majala...
-
PENTINGNYA PENGGUNAAN BAHASA JAWA KRAMA DIKALANGAN REMAJA PADA ABAD 21 Oleh : Kunaniyah, S.Pd Guru Bahasa Jawa SMP Islam Al Bayan Wiradesa,...
-
PERMAINAN OLAHRAGA DALAM PENJAS ADAPTIF BAGI ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS Oleh : Agus Dwi Surahman, S.Pd Guru SLB BC YSBPD Wuryantoro, Wonogiri ...
Tidak ada komentar: