Mahasiswa KKN Univet Memasang Poster Pencegahan Covid-19 di Ngasinan Sendangsari, Kelurahan Giriwono, Kecamatan Wonogiri

Print Friendly and PDF

Bondan Giri Yudayana saat memasang poster pencegahan Covid-19.

Mahasiswa KKN Univet Memasang Poster Pencegahan Covid-19 di Ngasinan Sendangsari, Kelurahan Giriwono, Kecamatan Wonogiri

Wonogiri- majalahlarise.com -Bondan Giri Yudayana, mahasiswa Universitas Veteran bangun Nusantara Sukoharjo Program Studi Ilmu Komunikasi, melaksanakan KKN Mandiri di desa sendiri yaitu Ngasinan Sendangsari Kelurahan Giriwono Kecamatan Wonogiri. Sabtu (26/02/2022).

Cara mencegah penyebaran virus Covid-19 merupakan hal yang harus dipahami oleh masyarakat. Sejumlah himbauan telah disampaikan oleh pemerintah untuk memutus rantai penyebaran virus ini dan seluruh elemen masyarakat diharapkan turut serta membantu agar penularan virus tersebut dapat teratasi.

"Sebagai akademisi, saya sebagai mahasiswa Universitas Veteran Bangun Nusantara Sukoharjo ikut andil dalam menangani pandemi ini dengan salah satu kegiatan pengabdian masyarakat yaitu Kuliah Kerja Nyata (KKN) Mandiri," terang Bondan kepada majalahlarise.com.

Ditambahkan, dirinya mendesain dan menyebarkan poster ditempat umum dengan mengangkat tema pencegahan Covid-19. Kegiatan ini bertujuan untuk mengedukasi masyarakat setempat agar menerapkan kebiasaan hidup sehat dimasa pandemi Covid-19 seperti sekarang. 

"Dengan adanya poster pencegahan Covid-19 ini, diharapkan seluruh masyarakat memperoleh edukasi yang sama terkait langkah pencegahan Covid-19 dan selalu menaati protokol kesehatan yang diberikan. Kegiatan tersebut  mendapat respon positif dari aparat pemerintahan dan masyarakat desa setempat," ungkapnya. (Sofyan)



Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top