GIVE RADIO IKOM UNIVET
Redaksi / Pemasangan Iklan
Total Tayangan Halaman
Fakultas Hukum Unisri Gelar Kuliah Umum, Berantas Korupsi untuk Memakmurkan Rakyat
![]() |
| Ketua Kejaksaan Negeri (Kejari) Surakarta, Dr. Supriyanto, S.H., M.H., sebagai narasumber kuliah umum bertema “Berantas Korupsi untuk Memakmurkan Rakyat. |
Fakultas Hukum Unisri Gelar Kuliah Umum, Berantas Korupsi untuk Memakmurkan Rakyat
Solo – majalahlarise.com - Fakultas Hukum Universitas Slamet Riyadi (Unisri) Surakarta menggelar kuliah umum bertema “Berantas Korupsi untuk Memakmurkan Rakyat” dengan menghadirkan Ketua Kejaksaan Negeri (Kejari) Surakarta, Dr. Supriyanto, S.H., M.H., sebagai narasumber, Kamis (11/12/2025). Kegiatan ini menjadi bagian dari komitmen Fakultas Hukum Unisri dalam membangun generasi muda berintegritas dan berwawasan antikorupsi.
Dalam pemaparannya, Dr. Supriyanto menyampaikan pemberantasan korupsi tidak hanya menjadi tugas aparat penegak hukum, tetapi juga membutuhkan dukungan seluruh elemen masyarakat, termasuk mahasiswa. Ia menjelaskan berbagai strategi, regulasi, dan langkah konkret Kejaksaan dalam memberantas tindak pidana korupsi serta dampak positifnya bagi kemakmuran rakyat.
“Korupsi itu merampas hak masyarakat. Jika korupsi dapat ditekan, kesejahteraan akan meningkat. Mahasiswa harus menjadi penggerak budaya antikorupsi di lingkungan masing-masing,” tegasnya.
Kuliah umum ini bertujuan meningkatkan kesadaran mahasiswa tentang pentingnya mewujudkan pemerintahan yang bersih, berwibawa, dan bebas dari praktik korupsi. Melalui pemahaman yang komprehensif, mahasiswa diharapkan menjadi agen perubahan yang turut membantu menurunkan tingkat korupsi di Indonesia.
Usai kuliah umum, acara dilanjutkan dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara Fakultas Hukum Unisri dan Kejari Surakarta. Kerja sama ini mencakup bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat, termasuk peluang magang, kuliah tamu, serta sinergi program penguatan integritas mahasiswa.
Dekan Fakultas Hukum Unisri, Dr. Dora Kusumastuti, S.H., M.H., menyampaikan apresiasi atas terlaksananya kolaborasi tersebut. Ia menuturkan perguruan tinggi memiliki peran besar dalam menanamkan nilai antikorupsi kepada mahasiswa.
“Kami berkomitmen menghasilkan lulusan yang berintegritas dan berani melawan korupsi. Semoga upaya memerangi korupsi di Indonesia dapat membuahkan hasil sehingga masyarakat benar-benar merasakan kemakmuran dan kesejahteraan. Kerja sama ini sangat penting untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan penelitian kami,” ujarnya.
Kegiatan ini diikuti oleh mahasiswa, dosen, dan tamu undangan lainnya. Melalui kuliah umum dan kerja sama kelembagaan tersebut, Fakultas Hukum Unisri berharap dapat memperkuat peran akademisi dalam mendukung pemberantasan korupsi dan membangun Indonesia yang bersih serta sejahtera. (Sofyan)
Baca juga: Polres Boyolali Gelar Apel Quick Respon Terpadu di Rest Area KM 487 B, Persiapan Mengahadapi Nataru
Top 5 Popular of The Week
-
5 KOMPONEN PEMBELAJARAN BERDIFERENSIASI Oleh: Novi Astutik, S.Pd.SD SD Negeri 4 Wonogiri, Wonogiri Jawa Tengah Novi Astutik, S.Pd.SD ...
-
TRADISI KROBONGAN Oleh: Aris Prihatin SMPN 1 Manyaran, Kecamatan Manyaran, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah Aris Prihatin Masyarakat J...
-
ICE BREAKING SALAM PANCASILA TINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR MENGGALI IDE PENDIRI BANGSA TENTANG DASAR NEGARA Oleh : Suheti Priyani, S.Pd Guru M...
-
Proses pembuatan jenang tradisional. Melihat Lebih Dekat Usaha Jenang Tradisional 'UD TEGUH' Kedung Gudel Kenep Sukoharjo- majala...
-
PEMANFAATAN APOTEK HIDUP DI LINGKUNGAN SEKOLAH Oleh : Rosi Al Inayah, S.Pd Guru SMK Farmasi Tunas Harapan Demak, Jawa Tengah Rosi Al Inayah...
-
FILSAFAT JAWA KIDUNGAN “ANA KIDUNG RUMEKSA ING WENGI” Oleh: Sri Suprapti Guru Bahasa Jawa di Surakarta Sri Suprapti Filsafat Jawa a...
-
ALAT PERAGA ULAR TANGGA NORMA DAN KEADILAN SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PPKn Oleh: Sulistiani, S.Pd Guru SMP Negeri 3 Satu Atap Mijen, Demak J...
-
Kepala SMP Negeri 8 Surakarta, Triad Suparman, M.Pd beserta bapak ibu guru dan siswa foto bersama dengan karya tulisan kata-kata mutiara. ...
-
Menikmati makan gendar pecel di Gazebo. Watu Plenuk Mutiara Wisata Perbatasan Weru–Ngawen yang Menyuguhkan Alam, Kuliner, dan Kedamaian Gunu...
-
GENERASI KEDUA (LULUSAN) MASA CORONA Oleh: M. Nur Salim, SH. M.Pd Guru PPKn dan Kepala Sekolah SMK Kesehatan Cipta Bhakti Husada Yogyakarta ...

Tidak ada komentar: