Dukung Program Pemerintah Yayasan ESH Boyolali Gandeng BRI Lakukan MBG

Print Friendly and PDF

Yayasan ESH berkolaborasi dengan bank Rayak Indonesia (BRI) mendukung dan melakukan program Makan Bergizi Gratis (MBG).


Dukung Program Pemerintah Yayasan ESH Boyolali Gandeng BRI Lakukan MBG

Boyolali- majalahlarise.com -Untuk yang kesekian kalinya Yayasan ESH Boyolali melakukan Makan Bergizi Gratis (MBG) untuk mendukung program Nawa Cita pemerintahan Prabowo-Gibran. Kali ini Yayasan ESH berkolaborasi dengan bank Rayak Indonesia (BRI).

Ketua Yayasan ESH Endang Srikarti Handayani mengatakan, uji coba MBG ini merupakan hari terakhir karena besuk anak anak sekolah sudah libur Ramadhan. Dan MBG ini untuk meningkatkan gizi dan kesehatan siswa di seluruh Indonesia. 

“Untuk hari ini ada beberapa titik sekolahan yang kita sasar untuk MBG karena besuk siswa sudah libur Ramadhan dan nanti setelah lebaran kita lanjutkan lagi ujicoba MGB ini,” katanya kepada wartawan disela sela uji coba MBG, Rabu (25/2/2025).

Ia menjelaskan,untuk saat ini pihaknya berkolaborasi dengan Bank Rayak Indonesia (BRI) untuk membagikan 2000 paket MBG.

“Setiap paket ini ada ayam,sayur,dan juga yogurt dan ini berkat kerjasama dengan BRI,” jelasnya.

Sementara itu,salah satu siswa kelas 6 SD Muhamadiyah Program Khusus Boyolali mengaku senang dengan adanya Uji coba MBG ini karena makanannya bergizi dan enak.

“Senang banget kalua bias setiap hari dapat,ini ada ayam,sayur dan yogurt enak banget,” ucapnya.

Hal yang sama dikatakan oleh kepala sekolah SD Muhamadiyah Program Khusus Boyolali, Alif Agus Sutesno mengatakan sangat senang dan berterimakasih sekali kepada Yayasan ESH dan jajarannya yang telah memberikan MBG di sekolahnya.

“Saya tidak nyangka bila MBG di tempat kami,dan saya sangat berterima kasih kepada Bu Endang,” katanya. (Sofyan)


Baca juga: Fakultas Hukum Unisri Tandatangani MoU dengan Pengadilan Tinggi Agama Semarang


Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top