Tumbuhkan Karakter Kepedulian Paguyuban Wali Murid Kelas 5 SD Muhammadiyah Program Khusus Banyudono Mengadakan Pengajian dan Buka Bersama

Print Friendly and PDF

Kegiatan pengajian dilanjutkan buka puasa bersama wali murid kelas 5 SD Muhammadiyah PK Banyudono.

Tumbuhkan Karakter Kepedulian Paguyuban Wali Murid Kelas 5 SD Muhammadiyah Program Khusus Banyudono Mengadakan Pengajian dan Buka Bersama

Boyolali- majalahlarise.com -Paguyuban Wali Murid Klas V  adakan kegiatan Pengajian dan Buka Bersama. Kegiatan tersebut diikuti kurang lebih 140 peserta yang terdiri dari siswa-siswi kelas 5, wali murid, dan juga guru-guru. Senin (10/4/2023).

Tujuan diadakannya kegiatan pengajian tersebut, diharapkan dapat menambah rasa ukhuwah islamiyah diantara paguyuban kelas 5A, 5B, dan 5C, sehingga tercipta kerukunan dan keharmonisan antar paguyuban. Menumbuhkan solidaritas dan empati sesama.

Ustadzah Siti Nurohmah Wali Kelas 5C menuturkan selain kegiatan pengajian, juga diadakan sharing terkait kegiatan pembelajaran di kelas 5, adab anak ketika di kelas, dan juga ujian tahfidz yang masih menjadi PR yang belum terselesaikan sampai saat ini. 

Sesi foto bersama dari masing-masing paguyuban kelas dan wali kelas.

Baca juga: Branding sebagai Inovasi Pemimpin Sekolah Penggerak

"Dengan adanya sharing tersebut diharapkan antara wali kelas dan wali murid mempunyai rasa tanggung jawab yang sama untuk ikut mendukung dan mensukseskan program yang diterapkan di sekolah," jelasnya.

Antusiasme dari wali murid pun terlihat dari persiapan yang dilakukan oleh panitia dan juga paguyuban masing-masing kelas. Ada yang sampai menyiapkan dresscode supaya terlihat kompak juga merupakan bukti adanya persiapan untuk mengikuti acara ini.

Sementara Pujiono selaku kepala Sekolah mengapresiasi kegiatan ini dan berharap terus ditingkatkan jangan sampai putus silaturahmi. Menurutnya bahwa rejeki itu bisa dari teman maka semakin banyak teman makin banyak rejeki.

Tidak lupa, diakhir kegiatan ditutup dengan sesi foto bersama dari masing-masing paguyuban kelas dan juga wali kelas. (Sofyan)

Baca juga: Rektor Unisri Prof. Dr. Sutoyo Buka Diklat Uji Kompetensi, Perguruan Tinggi Wajib Cetak Lulusan Punya Nilai Jual


Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top