Kemeriahan dan Kegembiraan Halal Bi Halal IKKABA (Ikatan Keluarga Besar Banasan)

Print Friendly and PDF

Ketua Ikatan Keluarga Banasan (IKKABA) KRT HY Supardi Gunodipuro, SE, Anggota DPRD Kabupaten Wonogiri Yukanan Supriyanto saat foto bersama tokoh masyarakat dan warga Banasan.


Kemeriahan dan Kegembiraan Halal Bi Halal IKKABA (Ikatan Keluarga Besar Banasan) 

Wonogiri- majalahlarise.com -Warga masyarakat Dusun Banasan Desa Bero Kecamatan Manyaran bersama warga perantau menghadiri acara halal bi halal Ikatan Keluarga Besar Banasan (IKKABA), bertempat di halaman SD Negeri 3 Bero. Senin malam (24/4/2023).

Acara yang digelar pada momentum lebaran ini mengangkat tema "Eling Kampung Eling Asale, Guyup Rukun Sak Lawase". Dihadiri Anggota DPRD Kabupaten Wonogiri Yukanan Supriyanto, Ketua PKMJ (Paguyuban Keluarga Manyaran Jakarta), Wasino Sulaiman, tokoh masyarakat, tamu undangan, warga perantau dan masyarakat setempat dihibur grup musik campursari Cakra Purnama dan pembagian doorprice.

Ketua Ikatan Keluarga Banasan (IKKABA) KRT HY Supardi Gunodipuro, SE saat ditemui disela-sela acara menyampaikan halal bi halal IKKABA ini sebagai sarana saling maaf memaafkan warga masyarakat Banasan sekaligus mengekspresikan kegembiraan dan kebahagiaan bisa berkumpul bersama keluarga perantau yang selama tiga tahun karena pandemi tidak pulang kampung.

Musik campursari Cakra Purnawa menghibur warga Banasan saat halal BI halal.

Baca juga: Temu Kangen Alumni SMP Manyaran 1976 The Legends Dihadiri Para Guru

"Hari ini kita bisa melaksanakan halal bi halal setelah Ramadhan. Kita berpuasa Ramadhan selama satu bulan dilanjutkan halal bi halal penuh kegembiraan untuk warga IKKABA di Banasan," ungkapnya.

Lebih lanjut dikatakan, untuk memeriahkan suasana acara halal bi halal sekaligus hiburan dan memperkuat kebersamaan warga dengan menggelar pertunjukan seni dan budaya campursari. 

"Harapan kami mudah-mudahan kita sama-sama merangkul menjaga seni budaya ini khususnya budaya Jawa. Kita kembangkan untuk mengapresiasi dan mengekspresi pada anak muda yang saat ini membawa musik campursari ke mancanegara," harapnya.

Sementara itu, Anggota DPRD Kabupaten Wonogiri Yukanan Supriyanto memberi apresiasi acara halal bi halal IKKABA sebagai budaya warga masyarakat untuk menjalin silaturahmi antara keluarga besar IKKABA maupun di perantauan.

"Dengan adanya halal bi halal ini rasa kebersamaan, gotong royong bagi masyarakat di Banasan semakin kuat," ujarnya.

Ketua PKMJ (Paguyuban Keluarga Manyaran Jakarta), Wasino Sulaiman dalam sambutan menyampaikan halal bi halal ini sebagai wujud rasa syukur IKKABA kepada Allah bisa bersilaturahmi. "Dengan silaturahmi ini akan dimudahkan rejekinya dan dipanjangkan umurnya," tuturnya. (Sofyan)

Baca juga: 24 Wisudawan DKV FSRD ISI Surakarta Periode I 2023, Siap Songsong Dunia Kerja



Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top