PENGGUNAAN TIMBANGAN KAYU PADA PESERTA DIDIK TUNAGRAHITA

Print Friendly and PDF

PENGGUNAAN TIMBANGAN KAYU PADA PESERTA DIDIK TUNAGRAHITA

Oleh: Dytha Ayu Nugraheni, S.Pd

SLB Negeri Boyolali, Jawa Tengah


Dytha Ayu Nugraheni, S.Pd


       Peserta didik dengan hambatan intelektual atau tunagrahita kesulitan dalam berfikir abstrak kondisi ini mempengaruhi kemampuan belajarnya. Sehingga untuk kegiatan belajar mengajar memerlukan metode, pendekatan dan media yang disesuaikan dengan kemampuan dan karakteristik peserta didik. Matematika adalah salah satu mata pelajaran yang memerlukan pemikiran abstrak sehingga peserta didik tunagrahita kesulitan dalam pelajaran matematika. Contohnya pada materi mengenal berat ringan suatu benda peserta didik mengalami kesulitan karena belum mengerti konsep berat dan ringan.

       Berdasarkan masalah tersebut, penulis ingin memperkenalkan media pembelajaran yaitu timbangan kayu. Timbangan kayu adalah timbangan sederhana yang terbuat dari kayu, terdiri dari kayu yang diletakkan secara vertikal untuk tiang timbangan dan kayu yang diletakkan pada tiang timbangan secara horizontal. Kemudian pada kanan dan kiri timbangan digantung wadah yang ditali untuk tempat menimbang. Cara menggunakan timbangan kayu sangat sederhana, yaitu apabila wadah timbangan turun berarti lebih berat, wadah yang naik berarti ringan dan apabila wadah timbangan sejajar berarti sama berat.

       Guru memberikan penjelasan kepada peserta didik tunagrahita tentang timbangan kayu dan cara mengoperasikannya. Dengan peserta didik tunagrahita terlibat langsung dalam praktik menimbang, peserta didik tunagrahita memiliki pengalaman langsung cara menimbang benda di sekitar sehingga peserta didik tunagrahita mengerti konsep berat dan ringan benda secara sederhana. 

       Dengan menggunakan media timbangan kayu dalam pembelajaran yang sudah dilakukan oleh penulis. Media timbangan kayu ini efektif untuk meningkatkan kemampuan peserta didik tunagrahita dalam mengenal konsep berat dan ringan benda di sekitar. Selain itu juga memberikan pengalaman langsung dan meningkatkan keaktifan peserta didik tunagrahita dalam pembelajaran. 


Media pembelajaran timbangan kayu.





Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top