GIVE RADIO IKOM UNIVET














Redaksi / Pemasangan Iklan






Total Tayangan Halaman


Panitia Regenge Ramadhan ing Makamhaji Bagi Tali Asih Enam Puluh Juta Rupiah untuk Hafidz Al-Quran 30 Juz
![]() |
H. Gatot Wahyudi, SH, MH, Ketua BKM menyerahkan Tali Asih kepada seorang hafidz Al-Qur'an 30 juz. |
Panitia Regenge Ramadhan ing Makamhaji Bagi Tali Asih
Enam Puluh Juta Rupiah untuk Hafidz Al-Quran 30 Juz
Sukoharjo- majalahlarise.com -Panitia Regenge Ramadhan ing Makamhaji (PR2iM) 1442 H / 2021 M, yang didukung oleh Pemerintah Desa Makamhaji, Kecamatan Kartasura, LP2A, IPHI, BKM, AMMI dan Masjid se-Makamhaji, mengadakan tasmi’ (semakan) Al-Qur'an 30 juz yang diikuti oleh para huffadz Makamhaji. Kegiatan dilaksanakan di Masjid Al-Furqon Makamhaji. Ahad, 20 Ramadhan 1442 H / 2 Mei 2021 M.
"Kegiatan yang pertama kali diselenggarakan ini memperoleh respon positif dari masyarakat, karena dihadiri oleh masyarakat sekitar dan tokoh masyarakat," kata Ketua Panitia Drs. Moh. Widodo, MPd.
Berdasarkan hasil pendataan, di Desa Makamhaji jumlah huffadz Al-Quran 30 juz berjumlah 40 an.
![]() |
H.M. Ridlwan, Ketua Takmir Masjid al-furqan menyerahkan Tali Asih kepada seorang hafidz Al-Qur'an 30 juz. |
Baca juga: Asah Kreativitas Siswa SD Negeri Kalimati 02, Brebes dalam Program Kampus Mengajar Kemdikbud 2021 Lewat Lomba Mewarnai dan Menggambar
Kepala Desa Makamhaji Agus Purwanto, SE., dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih kepada lembaga keagamaan yang ada, karena untuk pembinaan mental spiritual adalah tanggung jawab bersama, yaitu antara pemerintah dan masyarakat. Kepala Desa juga berharap kegiatan tasmi’ (semakan) hafalan Al-Quran diselenggarakan setiap tahun, khususnya pada bulan Ramadhan, karena banyak sekali hikmah yang diperoleh dan dapat meningkatkan motivasi masyarakat untuk belajar Al-Quran.
![]() |
Ketua LP2A, Dr. Anwar Hamdani, MM, MHum., menyampaikan sambutan. |
Ketua LP2A Makamhaji Dr. H. Anwar Hamdani, MM, MHum selaku penanggung jawab kegiatan berharap, lembaga keagamaan yang ada yaitu IPHI, BKM dan AMMI untuk memperhatikan para hafidz / hafidzah, misalnya memberikan bantuan pendidikan (beasiswa), sehingga yang bersangkutan dapat melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi (kuliah) dan dapat meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia, baik mental spiritual maupun ilmu pengetahuan dan teknologi.
Kegiatan tasmi’ (semakan) Al-Quran 30 juz diikuti 20 peserta ini dikemas buka bersama, sebelum buka bersama K.H. Dian Nafi’ pengasuh pondok pesantren mahasiswa Al-Muayyad menyampaikan tausiahnya, dengan mengutip beberapa hadits; sebaik-baik kalian adalah yang belajar Al-Quran dan mengajarkannya, dan siapa saja yang menjadikan Al-Quran sebagai pedomannya maka ia akan dibimbing ke surga, dan siapa saja yang mengesampingkan Al-Quran maka ia akan dimasukkan ke neraka. Amal yang paling dicintai Allah adalah yang paling ajeg (tekun atau istiqomah dikerjakan) meskipun sedikit.
Drs. H. Mudzakir selaku Ketua IPHI Ranting Makamhaji, dan H. Gatot Wahyudi, SH, MH., selaku Ketua Badan Kesejahteraan Masjid (BKM) berharap, kegiatan tasmi’ dilaksanakan setiap tahun, karena menjadi sarana dakwah dan memotivasi para santri TPQ serta masyarakat menghafalkan Al-Quran.
"Para takmir masjid diharapkan memberikan perhatian khusus kepada para jamaah masjid yang telah berhasil hafal beberapa juz, sehingga hafal 30 juz," harapnya.
H. Sukidi, S.Ag., SPd., M.PdI., sebagai humas kegiatan yang didampingi Ketua AMMI (Aktifitas Muda Mudi Islam Makamhaji) Diar Dwi Abrianto, S.Tr.Sos menjelaskan, para hufadz yang berjumlah 20 peserta memperoleh Tali Asih masing-masing Rp. 3.000.000,00 (tiga juta rupiah), yang berasal dari Panitia Regenge Ramadhan ing Makamhaji (PR2iM) 1442 H / 2021 M @ Rp. 1.000.000,00 (satu juta rupiah), dan Tali Asih dari keluarga Ketua LP2A @ Rp. 2.000.000,00 (dua juta rupiah). (Sofyan)
Top 5 Popular of The Week
-
FILSAFAT JAWA KIDUNGAN “ANA KIDUNG RUMEKSA ING WENGI” Oleh: Sri Suprapti Guru Bahasa Jawa di Surakarta Sri Suprapti Filsafat Jawa a...
-
PENYEBAB RENDAHNYA MINAT MEMBACA SISWA Oleh : Apriyati SDN Penyarang 04, Sidareja, Cilacap Jawa Tengah Apriyati Membaca merupakan keg...
-
ALAT PERAGA ULAR TANGGA NORMA DAN KEADILAN SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PPKn Oleh: Sulistiani, S.Pd Guru SMP Negeri 3 Satu Atap Mijen, Demak J...
-
PENTINGNYA PENGGUNAAN BAHASA JAWA KRAMA DIKALANGAN REMAJA PADA ABAD 21 Oleh : Kunaniyah, S.Pd Guru Bahasa Jawa SMP Islam Al Bayan Wiradesa,...
-
Kepala SMP Negeri 8 Surakarta, Triad Suparman, M.Pd beserta bapak ibu guru dan siswa foto bersama dengan karya tulisan kata-kata mutiara. ...
-
Master Setiawan, narasumber sekaligus pimpinan LKP Matematika Indonesia saat memberikan pelatihan matematika kepada calon tenaga kerja mag...
-
Aszhari Aprilia Martianingrum saat foto bersama peserta pelatihan bisnis rumahan “Keju Aroma” dengan menggunakan media sosial. Tetap Pro...
-
PERMAINAN OLAHRAGA DALAM PENJAS ADAPTIF BAGI ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS Oleh : Agus Dwi Surahman, S.Pd Guru SLB BC YSBPD Wuryantoro, Wonogiri ...
-
MODEL LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK TEKNIK PERMAINAN UNTUK MENGURANGI PERILAKU AGRESIF SISWA Oleh : Ibnu Nadziir, S.Pd. SMP Negeri 2 Karanggaya...
-
Fitriana Rafsanjani saat mendampingi anak-anak dalam permainan edukatif pesan bersambung. Asyiknya Permainan Edukatif Pesan Bersambung Bersa...
Tidak ada komentar: