Kapolres Sukoharjo Berbagi Dengan Anak Berkebutuhan Khusus Sanggar Inklusi Tunas Bangsa Nguter

Print Friendly and PDF

Kapolres Sukoharjo AKBP Bambang Yugo Pamungkas saat foto bersama dengan anak-anak dan pengurus Sanggar Inklusi Tunas Bangsa Nguter.


Kapolres Sukoharjo Berbagi Dengan Anak Berkebutuhan Khusus Sanggar Inklusi Tunas Bangsa Nguter

Sukoharjo- majalahlarise.com -Merangkai kegiatan Operasi Patuh Candi, Polres Sukoharjo melakukan bakti sosial untuk anak - anak sanggar inklusi Tunas Bangsa, Nguter, Sukoharjo, Kamis (30/7/2020).

"Anak anak sanggar ini perlu dukungan dan bantuan, ini bentuk kepedulian kami dalam Operasi Patuh Candi yang bertepatan dengan hari anak nasional," kata Kapolres Sukoharjo AKBP Bambang Yugo Pamungkas.

Polres Sukoharjo bersama Dinas Sosial Sukoharjo menyerahkan bantuan berupa pavingisasi halaman, pembuatan kantin, pembuatan tempat cuci tangan, mesin jahit, kaki palsu, dua unit kursi roda.

"Kami juga membantu pembuatan SIM untuk relawan sanggar dan orang tua anak," imbuh Kasat Lantas AKP Marwanto.

Sanggar inklusi Tunas Bangsa Nguter memiliki gedung layak sejak tahun 2019. Merupakan pionir sanggar inklusi berbasis masyarakat.

"Ada 30 anak - anak dan 25 dewasa yang belajar di sanggar. Dibantu 7 relawan,  Kegiatan sanggar seperti sekolah, ada terapi, kelas pengembangan, kelas privat, outing klas dan PMT," imbuh Puji Handayani, ketua sanggar inklusi Tunas Bangsa. (Dea/ Sofyan)


Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top