Mahasiswa KKN Unisri Dorong UMKM Kahuman Go Digital untuk Tingkatkan Penjualan

Print Friendly and PDF

 

Fahmi Dina Maulani, mahasiswa KKN Unisri saat memberi pelatihan dan pendampingan UMKM milik Mbah Sopir.

Mahasiswa KKN Unisri Dorong UMKM Kahuman Go Digital untuk Tingkatkan Penjualan

Klaten - majalahlarise.com - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Slamet Riyadi (Unisri) Surakarta menggelar program bertema “UMKM Go Digital: Strategi Pemasaran Online untuk Meningkatkan Penjualan” di Desa Kahuman, Kecamatan Polanharjo, Kabupaten Klaten. Kegiatan ini menjadi langkah nyata dalam mendukung pelaku usaha kecil dan menengah menghadapi persaingan pasar yang kian kompetitif di era digital.

Program ini digagas oleh Fahmi Dina Maulani, mahasiswa KKN Unisri yang mengabdikan diri di Desa Kahuman, dengan bimbingan Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Luqman Alhakim, S.Pd., M.Pd. Fokus utama kegiatan adalah memberikan pengarahan dan pendampingan langsung kepada pelaku UMKM agar mampu memanfaatkan media sosial sebagai sarana promosi yang efektif dan efisien.

“Meski pendampingan ini dilakukan pada satu pelaku UMKM, saya ingin memastikan materi yang diberikan benar-benar diterapkan. Dengan strategi pemasaran online yang tepat, UMKM bisa memperluas pasar tanpa harus mengeluarkan biaya promosi besar. Selain itu, saya juga membuatkan stiker produk sebagai identitas merek,” ujar Fahmi Dina.


Pelatihan dan pendampingan ini menyasar UMKM milik Mbah Sopir, pelaku usaha lokal yang memproduksi makanan tradisional. Ia mengaku sangat terbantu dengan program tersebut. “Saya berharap strategi yang diajarkan dapat meningkatkan penjualan dan membuat produk saya lebih dikenal masyarakat,” ungkapnya.

Melalui program ini, diharapkan pelaku UMKM di Desa Kahuman dapat lebih percaya diri bersaing di pasar digital, mengoptimalkan teknologi untuk promosi, serta meningkatkan daya saing produk lokal. Langkah kecil ini diyakini menjadi awal dari transformasi digital bagi UMKM di wilayah tersebut. (Sofyan)



Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top