GIVE RADIO IKOM UNIVET














Redaksi / Pemasangan Iklan






Total Tayangan Halaman

FSRD ISI Surakarta Hadirkan Dua Profesor dari Jepang dalam Kuliah Umum
FSRD ISI Surakarta Hadirkan Dua Profesor dari Jepang dalam Kuliah Umum
Solo- majalahlarise.com -Kuliah umum menjadi lebih santai saat sesi tanya jawab, dimana mahasiswa S1 peserta bertanya baik dengan bahasa Jepang maupun bahasa Inggris. Ditambah Prof. Fukuda Takamasa, Ph.D yang menjawab beberapa pertanyaan dengan bahasa Indonesia, tentunya dengan dialek Jepang yang menjadikan sesi ini terlihat cair dan mengundang tawa.
Tampak mahasiswa yang hadir mayoritas dari FSRD ISI Surakarta ini terlihat sangat antusias mengikuti pemaparan narasumber yang berasal dari Jepang, yakni Prof. Fukuda Takamasa, Ph.D dari Yamaguchi University dan Prof. Sasaki Tsulasa, Ph.D dari Hokkaido University of Education.
Kegiatan akademis diselenggarakan pada Jumat, 4 Oktober 2024 di Mini Cinema, Gedung Laboratorium Terpadu Multimatra SBSN ISI Surakarta, Kampus II Mojosongo ini juga juga sebagai usaha berjejaring di tingkat internasional.
Pembukaan kegiatan ini diawali sekaligus pemaparan dari Dr. I Nyoman Sukerna, S.Kar,. M.Hum selaku Rektor ISI Surakarta mengenai sejarah dan prospek pengembangan di masa depan ISI Surakarta.
Kuliah Umum yang mengangkat tema Art Education and The Formation of Culture in Indonesia ini tampak diminati mahasiswa, dimana semua tempat duduk di Mini Cinema terlihat penuh yang berkapasitas 80 tempat duduk.
Prof. Fukuda Takamasa, Ph.D dari Yamaguchi University memaparkan potensi pendidikan seni sangat penting dan dikembangkan kedepannya dengan menjelaskan beberapa contoh karya seni.
Sedangkan Prof. Sasaki Tsulasa, Ph.D dari Hokkaido University of Education memaparkan hasil riset yang sudah dilakukan terkait pendidikan seni.
Kuliah umum yang diinisiasi oleh FSRD ISI Surakarta ini diadakan juga penandatanganan kerjasama sebagai payung untuk berjejaring antara Yamaguchi University, Jepang dan Hokkaido University of Education, Jepang dengan ISI Surakarta.
Menurut Ahmad Fajar Ariyanto, M.Sn selaku Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama FSRD ISI Surakarta menjelaskan kegiatan ini sangat diperlukan selain untuk menambah pengetahuan dan wawasan, serta untuk bekerjasama di bidang Tridharma Perguruan Tinggi kedepannya. (Sofyan)
Baca juga: Unisri Gelar FGD Kolaborasi dan Sinergi Pusat Studi dengan Pemerintah Daerah
Top 5 Popular of The Week
-
5 KOMPONEN PEMBELAJARAN BERDIFERENSIASI Oleh: Novi Astutik, S.Pd.SD SD Negeri 4 Wonogiri, Wonogiri Jawa Tengah Novi Astutik, S.Pd.SD ...
-
FILSAFAT JAWA KIDUNGAN “ANA KIDUNG RUMEKSA ING WENGI” Oleh: Sri Suprapti Guru Bahasa Jawa di Surakarta Sri Suprapti Filsafat Jawa a...
-
Proses pembuatan jenang tradisional. Melihat Lebih Dekat Usaha Jenang Tradisional 'UD TEGUH' Kedung Gudel Kenep Sukoharjo- majala...
-
ICE BREAKING SALAM PANCASILA TINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR MENGGALI IDE PENDIRI BANGSA TENTANG DASAR NEGARA Oleh : Suheti Priyani, S.Pd Guru M...
-
ALAT PERAGA ULAR TANGGA NORMA DAN KEADILAN SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PPKn Oleh: Sulistiani, S.Pd Guru SMP Negeri 3 Satu Atap Mijen, Demak J...
-
PEMANFAATAN APOTEK HIDUP DI LINGKUNGAN SEKOLAH Oleh : Rosi Al Inayah, S.Pd Guru SMK Farmasi Tunas Harapan Demak, Jawa Tengah Rosi Al Inayah...
-
PENDIDIKAN DI ERA GLOBALISASI Oleh : Wahyu Sri Ciptaningtyaswuri, S.Pd.SD Guru SDN Kaliayu, Cepiring, Kendal Jawa Tengah Wahyu Sri Ciptaning...
-
PERMAINAN OLAHRAGA DALAM PENJAS ADAPTIF BAGI ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS Oleh : Agus Dwi Surahman, S.Pd Guru SLB BC YSBPD Wuryantoro, Wonogiri ...
-
Siswa kelas 8 dan 9 memamerkan hasil karya Batik Carnival, yaitu kostum unik yang terbuat dari kain batik hasil karya sendiri serta bahan be...
-
Kepala SMP Negeri 8 Surakarta, Triad Suparman, M.Pd beserta bapak ibu guru dan siswa foto bersama dengan karya tulisan kata-kata mutiara. ...
Tidak ada komentar: