













Redaksi / Pemasangan Iklan






Total Tayangan Halaman


KKN Univet 2021, Bersih Makam di Dusun
![]() |
Mahasiswa KKN Univet ikut bersih makam di dusun. |
KKN Univet 2021, Bersih Makam di Dusun
Sukoharjo- majalahlarise.com -Tradisi ziarah kubur sudah menjadi bagian dari kehidupan bagi masyarakat muslim Indonesia. Bukan hanya makam para wali dan orang saleh, makam di Desa Banmati Rt02/09 pun rajin diziarahi, bahkan ini yang paling sering, utamanya pada hari Kamis dan Jum’at.
Selain melakukan ritual ziarah, para peziarah biasanya juga membersihkan makam dengan mencabuti rumpu dan memunguti dedaunan.
Dalam rangka melestarikan budaya ziarah supaya nyaman, mahasiswa KKN Univet gelar kegiatan bersih-bersih makam sebagai program kerja mingguan yang dilaksanakan setiap hari kamis pagi sampai kegiatan selesai. Selain itu mahasiswa KKN Univet juga mempunyai program untuk mengecet tembok makam yang sudah tua agar terlihat lebih terawat dan bersih.
Mahasiswa KKN Univet, Gusti Aji Santoso yang berdomisili di desa Banmati melakukan bersih makam di dusun-dusun, kegiatan ini disambut baik oleh warga sehingga menggugah minat warga untuk ikut serta membersihkan makam.
“Kami berterimakasih kepada mas KKN yang mau ikut serta membersihkan makam didusun kami apalagi mengecet ulang tembok depan makam, saya sangat apresiasi kegiatan ini” ucap pak Sarono sebagai ketua RT yang ikut bersih-bersih serta hendak berziarah, Kamis (2/9/2021)
Dalam menjalankan program kerjanya mahasiswa KKN Univet desa Banmati sangat peduli terhadap lingkungan hal tersebut ditengarahi terwujudnya komunikasi baik antar pemuda dan warga desa yang puas dengan beberapa program kerja yang terealisasi, sehingga dalam menjalankan program kerjanya masyarakat serentak ikut mendukung.
“Kegiatan bersih makam ini sangat baik, kegiatan ini semoga tetap berkelanjutan walaupun mahasiswa KKN sudah tidak berada didesa ini lagi” ungkap Joko Kendil salah satu pemuda desa Banmati.
Kegiatan bersih dan mengecet makam ini selesai siang hari kemudian melanjutkan makan bersama di salah satu rumah warga tersebut. Disini dapat dilihat gotong royong yang terjalin di Desa Banmati sangat erat. Kegiatan ini akan tetap dilaksanakan sampai dengan KKN selesai. (Sofyan)
Top 5 Popular of The Week
-
FILSAFAT JAWA KIDUNGAN “ANA KIDUNG RUMEKSA ING WENGI” Oleh: Sri Suprapti Guru Bahasa Jawa di Surakarta Sri Suprapti Filsafat Jawa a...
-
Kepala SMP Negeri 8 Surakarta, Triad Suparman, M.Pd beserta bapak ibu guru dan siswa foto bersama dengan karya tulisan kata-kata mutiara. ...
-
ALAT PERAGA ULAR TANGGA NORMA DAN KEADILAN SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PPKn Oleh: Sulistiani, S.Pd Guru SMP Negeri 3 Satu Atap Mijen, Demak J...
-
PENTINGNYA PENGGUNAAN BAHASA JAWA KRAMA DIKALANGAN REMAJA PADA ABAD 21 Oleh : Kunaniyah, S.Pd Guru Bahasa Jawa SMP Islam Al Bayan Wiradesa,...
-
PENDIDIKAN KARAKTER DALAM KONTEKS MERDEKA BELAJAR Oleh: Novita Ariningtyas Azis Saputri, S.Pd Guru SMA Islam Al Azhar 7 Solo Baru, Sukoharjo...
-
MODEL LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK TEKNIK PERMAINAN UNTUK MENGURANGI PERILAKU AGRESIF SISWA Oleh : Ibnu Nadziir, S.Pd. SMP Negeri 2 Karanggaya...
-
Master Setiawan, narasumber sekaligus pimpinan LKP Matematika Indonesia saat memberikan pelatihan matematika kepada calon tenaga kerja mag...
-
Aszhari Aprilia Martianingrum saat foto bersama peserta pelatihan bisnis rumahan “Keju Aroma” dengan menggunakan media sosial. Tetap Pro...
-
Fitriana Rafsanjani saat mendampingi anak-anak dalam permainan edukatif pesan bersambung. Asyiknya Permainan Edukatif Pesan Bersambung Bersa...
-
MELEMAHNYA SIKAP SOPAN SANTUN DIKALANGAN PESERTA DIDIK DI ERA GLOBALISASI Oleh: Rizka Hanifah, S.Pd Guru SMP Negeri 2 Plantungan, Kendal Jaw...
Tidak ada komentar: