GIVE RADIO IKOM UNIVET
Redaksi / Pemasangan Iklan
Hubungi:
Telp/ WA : 082245929199
majalahlarise@gmail.com
Total Tayangan Halaman
CB Magazine »
Mitra Usaha
»
PNM Sragen Bekali Nasabah Dengan Ketrampilan Digital Marketing
PNM Sragen Bekali Nasabah Dengan Ketrampilan Digital Marketing
Posted by CB Magazine on Kamis, 10 Oktober 2019 |
Mitra Usaha
Pengenalan pelaku usaha kecil dari generasi melenial yang sukses membuat serta memasarkan produk ikan dan jamur crispy. |
Sragen-majalahlarise.com-Permodalan Nasional Madani (PNM) Persero salah satu BUMN yang usahanya difokuskan untuk pemberdayaan pelaku ekonomi mikro. Menjalankan program pengembangan usaha UMKM, berupa penyaluran pembiayaan, temu nasabah dan pendampingan usaha yang dilakukan secara rutin dan diselenggarakan secara berkala.
PNM Sragen yang terdiri dari enam Unit Layanan Mikro Madani (ULaMM), yaitu Sambungmacan, Sukodono, Masaran, Pasar Gondang, Pasar Sragen Kota dan Pasar Gemolong, Kamis (10/10/2010), bertempat di Rumah Makan Roso Joyo 2. Sragen, menggelar temu nasabah.
Menurut salah satu panitia, Yoyok, temu nasabah dihadiri 136 nasabah dari beragam jenis pelaku usaha kecil dan mikro. Mulai dari pedagang pasar, peternak, petani, usaha home indusri. Menghadirkan narasumber Direktur Amalia Consulting, Suharno, menyampaikan materi "Rocket Marketing".
Temu nasabah, dibuka salah satu pimpinan PNM Cabang Solo, Agung Prihantoro. Dalam sambutannya, Agung, menjelaskan PNM merupakan BUMN lembaga pembiayaan non perbankan. Tugas utama menyalurkan pembiayaan untuk sektor UMKM, serta memberikan pendampingan usaha.
" Dana yang digulirkan PNM di seluruh Indonesia mencapai 21 trilyun, tersebar di 28 provinisi dikelola 764 unit ULaMM. Untuk wilayah Solo mencakup 6 kabupaten. Dana yang digulirkan 690,5 Milyar dari 17 unit ULaMM, dengan nasabah sekitar 9.150 UMKM," paparnya.
Lebih lanjut, Agung Prihantoro,
menyatakan PNM berkomitmen untuk terus secara berkesinambungan meningkatkan dan memberdayakan perekonomian rakyat, khususnya para pelaku ekonomi kecil dan mikro.
Narasumber temu nasabah, Suharno, memaparkan materi dengan fun dan atraktif, serta dengan bahasa membumi, sehingga peserta betah mengkuti kegiatan hingga usai acara.
"Sudah saatnya pelaku usaha kecil dan mikro memanfaatkan digital marketing secara intensif untuk mendongkrak omzet penjualan. Dengan cara yang kreatif dan cerdas, maka produk dan jasa dapat dipasarkan secara efektif dan efisien," paparnya.
Lebih lanjut, Suharno, membeberkan trik dan tip memanfaatkan google bisnis dan media sosial untuk mendukung penjualan, disertai contoh-contoh kongkrit.
Di sesi akhir, Agung Prihantoro, memandu dan mengenalkan pelaku usaha kecil dari generasi melenial yang sukses membuat serta memasarkan produk ikan dan jamur crispy. Dengan memanfaatkan internet dan media sosial ke dua produk telah mampu menembus pasar internasional. (Sofyan)
Top 5 Popular of The Week
-
5 KOMPONEN PEMBELAJARAN BERDIFERENSIASI Oleh: Novi Astutik, S.Pd.SD SD Negeri 4 Wonogiri, Wonogiri Jawa Tengah Novi Astutik, S.Pd.SD ...
-
PENYEBAB RENDAHNYA MINAT MEMBACA SISWA Oleh : Apriyati SDN Penyarang 04, Sidareja, Cilacap Jawa Tengah Apriyati Membaca merupakan keg...
-
FILSAFAT JAWA KIDUNGAN “ANA KIDUNG RUMEKSA ING WENGI” Oleh: Sri Suprapti Guru Bahasa Jawa di Surakarta Sri Suprapti Filsafat Jawa a...
-
ALAT PERAGA ULAR TANGGA NORMA DAN KEADILAN SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PPKn Oleh: Sulistiani, S.Pd Guru SMP Negeri 3 Satu Atap Mijen, Demak J...
-
Kepala SMP Negeri 8 Surakarta, Triad Suparman, M.Pd beserta bapak ibu guru dan siswa foto bersama dengan karya tulisan kata-kata mutiara. ...
-
PEMANFAATAN APOTEK HIDUP DI LINGKUNGAN SEKOLAH Oleh : Rosi Al Inayah, S.Pd Guru SMK Farmasi Tunas Harapan Demak, Jawa Tengah Rosi Al Inayah...
-
PENDIDIKAN DI ERA GLOBALISASI Oleh : Wahyu Sri Ciptaningtyaswuri, S.Pd.SD Guru SDN Kaliayu, Cepiring, Kendal Jawa Tengah Wahyu Sri Ciptaning...
-
PENTINGNYA PENGGUNAAN BAHASA JAWA KRAMA DIKALANGAN REMAJA PADA ABAD 21 Oleh : Kunaniyah, S.Pd Guru Bahasa Jawa SMP Islam Al Bayan Wiradesa,...
-
PERMAINAN OLAHRAGA DALAM PENJAS ADAPTIF BAGI ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS Oleh : Agus Dwi Surahman, S.Pd Guru SLB BC YSBPD Wuryantoro, Wonogiri ...
-
ICE BREAKING SALAM PANCASILA TINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR MENGGALI IDE PENDIRI BANGSA TENTANG DASAR NEGARA Oleh : Suheti Priyani, S.Pd Guru M...
Tidak ada komentar: