Puluhan Anak Jamaah Masjid Baiturrahman Perum Solo Elok, Mojosongo Antusias Dengarkan Dongeng

Print Friendly and PDF

Anak-anak masjid Baiturrahman Perum Solo Elok Mojosongo antusias mendengarkan dongeng.

Puluhan Anak Jamaah Masjid Baiturrahman Perum Solo Elok, Mojosongo Antusias Dengarkan Dongeng

Solo- majalahlarise.com -Suasana di dalam dan teras masjid terlihat penuh jamaah baik anak-anak, remaja, dan orang tua menghadiri acara berbuka puasa yang diselenggarakan oleh pengurus Masjid Baiturrahman Perum Solo Elok, Mojosongo. 

Acara ini berbeda dengan adanya sesi mendongeng oleh Kak Puji, SDH dari PPMI (Persatuan Pendongeng Muslim Indonesia) Jawa Tengah dengan mengambil tema kisah Bilal bin Rabah, seorang budak yang masuk Islam. 

Acara yang dimulai dengan pembacaan Al Qur'an oleh anak-anak TPA Masjid Baiturrahman, Perum Solo Elok, yaitu Khoirunnisa dan saritilawah oleh Nadia dan Putra ini berlangsung meriah, terlihat anak-anak sangat antusias mendengarkan dongeng yang diselingi sulap dan cerita lucu sebagai pengantar buka puasa bersama ini diselenggarakan pada Jumat, 15 April 2022, sebagai wujud kebersamaan antar jamaah. 

Baca juga: SMPN 8 Surakarta Gelar Doa Bersama dan Motivasi Hadapi Ujian Sekolah

Kak Puji, SDH yang juga ketua PPMI Provinsi Jawa Tengah menyatakan bahwa mendongeng merupakan salah satu media edukasi yang diminati dan diterima oleh anak-anak serta lebih interaktif kepada audiens. 

Eko Hermiyanto, salah satu warga menjelaskan acara ini sangat positif bagi warga dalam rangka mewujudkan kebersamaan sesama muslim. Selain itu dalam rilisnya, Rofiq Ahmadi sebagai Ketua Pengurus Masjid Baiturrahman, Perum Solo Elok menyampaikan acara buka puasa bersama ini merupakan media silaturahmi antar warga muslim serta bagian dari kegiatan mengisi bulan Ramadhan. (Sofyan)


Baca juga: ISI Surakarta Kembangkan Desa “Wayang” Butuh Klaten




Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top