Dosen dan Mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Inggris FKIP Univet Bantara Latihan Pembuatan Press Release

Print Friendly and PDF

Dosen Veronika Unun Pratiwi, S.Pd., M.Pd saat menyampaikan materi.

Dosen dan Mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Inggris FKIP Univet Bantara Latihan Pembuatan Press Release

Sukoharjo- majalahlarise.com -Dosen Prodi Pendidikan Bahasa Inggris Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Veteran Bangun Nusantara Sukoharjo bersama mahasiswa anggota Students Union of English Department (SUED) mengikuti pelatihan pembuatan Press Release. Pelatihan ini menghadirkan pemateri Sofyan Yuli Antonius S.Sos selaku Jurnalis dan Pengelola Media Online majalahlarise.com, Rabu pagi (18/5/2022) bertempat di ruang kuliah Gedung C.

Acara yang dimulai pada pukul 09:00 WIB ini diawali dengan pembukaan penyampaian materi yang disampaikan oleh  Dosen Veronika Unun Pratiwi, S.Pd., M.Pd. Kemudian dilanjutkan dengan penyampaian materi pelatihan press release oleh Sofyan Yuli Antonius terkait langkah-langkah penulisan berita yang baik dan benar. 

Pemateri pelatihan, Sofyan Yuli Antonius, S.Sos saat foto bersama Dosen dan Mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Inggris FKIP Univet Bantara.

Baca juga: Halal Bihalal Keluarga Besar YPPP Veteran Sukoharjo, Bersinergi Kebaikan dalam Perbedaan

Dalam penyampaian materi, pria yang akrab disapa bapak Sofyan menyampaikan dalam penulisan naskah berita sebaiknya ditulis dengan judul yang menarik dan harus mengandung unsur 5W+1H, dan tidak lupa untuk menyantumkan foto kegiatan tersebut. 

"Adapun langkah menulis berita seperti menulis judul, kemudian paragraf pertama disebut teras berita berisi materi yang paling penting dari peristiwa. Kalimat yang mengandung unsur apa kejadiannya, dimana kejadiannya, siapa yang terlibat, dan kapan kejadiannya. Menguraikan informasi dalam paragraf pertama dengan satu paragraf lanjutan yang berisi kalimat pernyataan, menulis kalimat berbentuk kutipan langsung dari narasumber, melanjutkan tulisan dengan penajaman informasi," paparnya.

Lebih lanjut dikatakan, penajaman berita dapat dilakukan dengan mencari pendapat narasumber yang berbeda, lalu menyusun paragraf yang telah dibuat berdasarkan urutannya, dan yang terakhir melampirkan foto kegiatan dan nama penulis.

Sementara itu, Dosen Veronika Unun Pratiwi, S.Pd., M.Pd kegiatan ini sangat bermanfaat dan diharapkan dapat membantu mahasiswa untuk mengembangkan kemampuan dalam penulisan berita. (Tiara/ Rls)


Baca juga: MKU Unisri Gelar Lomba Debat 4A


Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top