BPR Gajah Mungkur Raih Golden Award Dari Infobank

![]() |
Direktur Utama PT BPR Gajah Mungkur, Agus Salim, SE, menunjukan penghargaan Golden Award dari Infobank. |
BPR Gajah Mungkur Raih Golden Award Dari Infobank
Wonogiri- majalahlarise.com -Direktur Utama PT BPR Gajah Mungkur, Agus Salim, SE, dalam keterangan pers di Kantor Pusat BPR Gajah Mungkur, Ngadirojo, Wonogiri, Jumat (18/9/2020) mengucapkan terimakasih atas dukungan pemegang saham, komisaris, karyawan dan masyarakat yang telah memberikan kepercayaan sehingga pada tahun 2020 BPR Gajah Mungkur mampu kembali meraih predikat sangat sehat dari majalah Infobank untuk BPR dengan katagori aset 50 milyar dan di bawah 100 milyar.
"Tahun ini kita meraih golden award dari majalah Infobank karena lima tahun berturut-turut meraih predikat sangat sehat," ungkap Agus Salim didampingi Direktur Kepatuhan, Maryati, SE.
Lebih lanjut, Agus Salim, mengucapkan rasa syukur di tengah pandemi covid-19, kinerja BPR Gajah Mungkur bisa bertahan bahkan terus mampu berkembang, baik dari sisi aset, penghimpunan dana pihak ketiga, penyaluran kredit dan tingkat kredit bermasalah tetap terkendali sesuai ketentuan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) di bawah 5 persen.
Baca juga: LPPM Univet Gelar Klinik dan Pendampingan Pembuatan Proposal Penelitian dan PkM Hibah DRPM 2021
Direktur Kepatuhan, Maryati, menambah penilaian Infobank yang menyatakan BPR Gajah Mungkur sangat sehat menggunakan acuan 5 kreteria, yaitu aspek permodalan, kualitas aset, rentabilitas, likuiditas dan efisiensi.
"Aspek penilaian berdasarkan laporan keuangan yang dipublikasikan dalam laman web OJK menggunakan pendekatan kuantitatif," tuturnya.
Penyerahan penghargaan sebagai BPR sangat sehat dari Infobank akan diselenggarakan dalam ajang bergengsi " The Best 350 BPR 2020 " secara virtual pada awal Oktober 2020.
Pada kesempatan itu, Maryati, juga menjelaskan BPR Gajah Mungkur pada akhir tahun akan menyelenggarakan undiah hadiah tabungan Berkah dengan hadiah utama 5 sepeda motor dan puluhan hadiah menarik lainnya. (Sofyan)
Top 5 Popular of The Week
-
Kepala SMP Negeri 8 Surakarta, Triad Suparman, M.Pd beserta bapak ibu guru dan siswa foto bersama dengan karya tulisan kata-kata mutiara. ...
-
Devi Ria Agustina, A.Md., AK.dan Setiawan, S.M., M.Si. saat foto di samping karangan bunga dari Presiden RI, Joko Widodo dan keluarga. ...
-
Salah satu siswa saat berdialog dengan ketua DPRD Kabupaten Wonogiri, Setyo Soekarno Siswa SD Muhammadiyah PK Pracimantoro Workshop di ...
-
Proses casting film Pikulan lan Tali. Pikulan lan Tali, Karya Guru Wonogiri Berhasil Menyabet Juara 3 Festival Film Tingkat Nasion...
-
Beberapa Crew Radio Swara Graha saat foto bersama. Crew Radio Swara Graha Solo Kumpul Lagi Setelah 9 Tahun Berpisah SOLO-majalahlarise...
-
Bintang Iklan Megawati Prabowo tengah foto bersama crew dan artis pendukung, usai melakukan syuting iklan produk krimer di Semarang, Sabtu (...
-
Karawitan SMPN 1 Selogiri saat tampil di acara hajatan pernikahan. Karawitan SMPN 1 Selogiri Banjir Pesanan Untuk Hajatan Warga Wonog...
-
Pemain ketoprak guru saat foto bersama usai pementasan. Ketoprak Guru Meriahkan Puncak HUT ke-22 SMAN 1 Pracimantoro Wonogiri-majalah...
-
Salah satu tayangan video peserta lomba tiktok. Peringati Hari Bulan Bahasa dan Sumpah Pemuda, SMAN 1 Pracimantoro Gelar Lomba Literasi W...
-
Mahasiswa KKN Unisri saat membagikan masker kepada masyarakat. KKN Unisri Lakukan Edukasi Pencegahan Covid-19 Di Desa Ngijo Karanganyar- ma...
Tidak ada komentar: