CB Magazine »
Pendidikan
»
Poltekkes Bhakti Mulia Sukoharjo Kedatangan Asessor Akreditasi LAM PT Kes
Poltekkes Bhakti Mulia Sukoharjo Kedatangan Asessor Akreditasi LAM PT Kes
Posted by CB Magazine on Senin, 11 November 2019 |
Pendidikan

![]() |
Assesor LAM PT Kes melakukan assesmen lapangan di Poltekkes Bhakti Mulia Sukoharjo. |
Poltekkes Bhakti Mulia Sukoharjo Kedatangan Asessor Akreditasi LAM PT Kes
Sukoharjo-majalahlarise.com-Perguruan Tinggi yang baik mempunyai kriteria salah satunya adalah akreditasi yang baik dari penyelenggara Akreditasi. Ada dua penyelenggara akreditasi yaitu BAN PT dan LAM PT.
Masing-masing mempunyai tujuan yang sama yaitu melakukan assesmen lapangan bagi perguruan tinggi yang mengajukan penilai akreditasi. Dengan akreditasi yang baik maka akan menjadikan perguruan tinggi diperhitungkan oleh masyarakat untuk berbagai keperluan yang diantaranya adalah mendaftar CPNS.
Program Studi Rekam Medis dan Informasi Kesehatan Poltekkes Kesehatan Bhakti Mulia Sukoharjo setelah mengirimkan borang akreditasi didatangi oleh Assesor LAM PT Kes untuk melakukan assesmen lapangan. Senin-Selasa (11-12/11/2019).
Berbagai sarana dan prasarana dan juga berbagai berkas administrasi lainnya di cek satu persatu dicocokkan dengan borang yang telah dikirim ke Kantor LAM PT Kes.
Dua Assesor senior yaitu Nuryati, S.Far, M.PH dan Dedi Setiadi. SKM, M.Kes mulai menilai borang dan menocokkan berkas dari sejak jam 09.00 WIB dan menginterview semua pihak yang terlibat dalam pengisian borang akreditasi. Diantara yang ditanyakan sudah tertulis semuanya di isian standard akreditasi. Sumber daya manusia, sumber daya keuangan, pengajaran, penelitian, jurnal, proses belajar mengajar, ruang kerjas, pengabdian masyarakat dan unsur lainnya dinilai satu persatu.
Erna Zakiyah, SKM, M.KM Kaprodi RMIK berharap apa yang sudah disusunnya selama ini menghasilkan nilai yang baik untuk program studi yang dipimpinnya. "Semoga bisa ada temuan yang baik dari borang akreditasi yang telah disusunnya," terangnya.
Direktur Poltekkes Bhakti Mulia Sukoharjo, dr. Sri Dayaningsih, MM sejak pagi sudah standby di kampus untuk mendampingi semua staffnya dalam berjuang melayani permintaan berkas dan bukti yang diminta oleh Assesor.
"Berharap akan membuahkan hasil yang baik dengan nilai akreditasinya nanti," harapnya. (Sofyan)
Top 5 Popular of The Week
-
Peserta LDK OSIS SMPN 2 Manyaran saat baris berbaris dibimbing oleh Anggota TNI dari Koramil Manyaran Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK...
-
Tim bola volly putri Tirtomoyo saat foto bersama pelatih dan guru. Tim Volly Putri Tirtomoyo Melenggang Setelah Tumbangkan Purwantoro d...
-
Christatia Zahrani Alya Nafisa berhasil meraih juara 1 tolak peluru putri dan Jefri Dwi Aldiyanto mendapatkan juara 3 tolak peluru putra (...
-
Penyerahan buku karya guru dan siswa kepada para tamu undangan. SDN 1 Temboro Karangtengah Menggelar Panggung Merah Putih dan Kelas Ins...
-
Siswa siswi SMPN 4 Wonogiri saat mengikuti lomba fashion show pakaian adat Nusantara. Meriahkan Hari Sumpah Pemuda 2019, SMPN 4 Wonogi...
-
Bupati Wonogiri, Joko Sutopo (tengah baju putih) saat berkunjung dan foto bersama di Hutan Pinus Pasekan Eromoko. Hutan Pinus Pasekan E...
-
Siswa beserta guru dan karyawan mengikuti kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di halaman sekolah. SMPN 2 Giritontro Peringati...
-
Proses casting film Pikulan lan Tali. Pikulan lan Tali, Karya Guru Wonogiri Berhasil Menyabet Juara 3 Festival Film Tingkat Nasion...
-
Kegiatan pelatihan pembelajaran matematika yang menyenangkan bersama Gernas Tastaka. KKG Gugus Ronggo Warsito Kecamatan Ngadirojo Gela...
-
Camat Pracimantoro, Warsito saat menyalami peserta pawai budaya. Display Tari Tumpeng dari SMPN 4 Pracimantoro. Pawai Budaya di K...
Tidak ada komentar: