Prinsip Pramuka Tetap Relevan Sampai Sekarang

Print Friendly and PDF

Ketua DPRD Kabupaten Wonogiri, Setyo Sukarno (kiri) dan Anggota DPRD Kabupaten Wonogiri, Mulyadi, SE, MM (kanan)
Prinsip Pramuka Tetap Relevan Sampai Sekarang

Wonogiri - majalahlarise.com - Peringatan HUT ke-56 tahun Pramuka Indonesia menjadi momentum untuk meningkatkan rasa kebersamaan dan gotong royong yang merupakan nilai dan jati diri bangsa Indonesia. Begitu pula, pembentukan karakter Pramuka tidak akan lekang oleh perkembangan zaman dan sampai saat ini tetap relevan diterapkan.
     Demikian disampaikan Ketua DPRD Kabupaten Wonogiri, Setyo Sukarno mengenai makna peringatan hari ulang tahun Pramuka tahun ini. "Pramuka itu wajib ditingkatkan dalam rangka untuk membentuk karakter bangsa yakni gotong royong, cinta tanah air dan bangsa. Prinsip-prinsip Pramuka tetap relevan kita terapkan zaman sekarang," terangnya kepada majalahlarise.com di Kecamatan Wuryantoro. Senin (14/8).
     Mengenai penerapan Dasa Darma dalam kehidupan, Setyo Sukarno menuturkan nilai-nilai yang ada dalam butir-butir Dasa Darma jika diterapkan sungguh-sungguh dalam kehidupan keseharian mampu membentuk karakter manusia Indonesia yang memiliki budi pekerti luhur.
     "Dasa Darma ini tetap relevan diterapkan dalam pembentukan karakter diantaranya tabah, patuh, suka bermusyawarah, disiplin, patriot yang sopan dan kesatria. Dasa Darma tetap bisa membangun karakter bangsa Indonesia," paparnya.
     Di tempat yang sama, Anggota DPRD Kabupaten Wonogiri, Mulyadi, SE, MM menambahkan melalui Pramuka semua anak didik termasuk pemuda-pemudi Indonesia karakternya terdidik sejak awal melalui pondasi Dasa Darma.
     "Dasa Darma sebagai acuan dan sebuah indikator perjalanan ke depan untuk mendidik karakter dari kedisiplinan, ketaatan, kegotong-royongan, ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa. Dasa Darma diterapkan sungguh-sungguh ke depan generasi kita menjadi generasi yang mumpuni," terangnya. (Sofyan)


Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top