Persesa Pramuka SMP Negeri 2 Manyaran Wonogiri

Print Friendly and PDF

Peserta Persesa SMPN 2 Manyaran sedang mengikuti kegiatan tali temali dan pionering
Persesa Pramuka SMP Negeri 2 Manyaran Wonogiri

Wonogiri - majalahlarise.com - Pemukulan Gong oleh Kepala SMP Negeri 2 Manyaran, Drs. Ig Kismanto, MM menandai dibukanya perkemahan Senin-Selasa (Persesa) yang diikuti 15 regu putra dan 15 regu putri dari kelas 7, 8, 9 dan 2 SD terdekat yakni SDN 2 Kepuhsari dan SDN 4 Kepuhsari, di Lapangan Desa Kepuhsari. Senin (14/8).
     Kepala SMP Negeri 2 Manyaran, Drs. Ig. Kismanto, MM dalam amanah upacara pembukaan perkemahan menyampaikan melalui kegiatan perkemahan siswa dilatih untuk disiplin, jujur, merasakan jiwa korsa dan kebersamaan.
     "Selama perkemahan, kalian dilatih beberapa ketrampilan dan pengetahuan yang mungkin tidak didapatkan di rumah seperti ketrampilan memasak. Selama ini kalian belum bisa masak maka kalian kenal alat-alat masak dan cara masak. Ada juga ketrampilan tali-temali dan ketrampilan kepramukaan," jelasnya dihadapan peserta perkemahan.
     Melalui perkemahan ini, Kismanto berharap seluruh anggota  
Pramuka bisa menerapkan Dasa Darma Pramuka dalam keseharian. Sehingga terlatih kemandirian dan kedewasaan yang akhirnya mengerti perbuatan yang harus dilakukan dan ditinggalkan.
    "Selama ini masih ada laporan dari masyarakat kalau kalian pulang sekolah masih ada yang balapan kebut-kebutan. Diharapkan kalian bisa menerapkan diri tidak ada lagi laporan dari masyarakat berkenaan perilaku yang kurang baik," harapnya kepada seluruh siswa. (Sofyan)


Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top