















Pemasangan Iklan
Hubungi:
majalahlarise@gmail.com






Total Tayangan Halaman



CB Magazine »
Pendidikan
»
Sambut Dies Natalis Unisri ke-40 Himagrotek Gelar Seminar Nasional
Sambut Dies Natalis Unisri ke-40 Himagrotek Gelar Seminar Nasional
Posted by CB Magazine on Sabtu, 28 Desember 2019 |
Pendidikan

![]() |
Narasumber Mulyono Herlambang, SP, MM menyampaikan presentasi seminar nasional. |
Sambut Dies Natalis Unisri ke-40 Himagrotek Gelar Seminar Nasional
Solo-Dalam rangka menyambut dies natalis Universitas Slamet Riyadi (Unisri) Surakarta ke 40 atau lustrum ke 8, Himagrotek (Himpunan Mahasiswa Agroteknologi) Fakultas Pertanian Unisri, menyelenggarakan seminar nasional, bertempat di Gedung B, lantai 3, Jumat (27/12/2019).
Ketua Panitia Seminar, I Bagus Arya Kusuma Yasa, menjelaskan seminar mengangkat tema Peran Generasi Milenial Dalam Mewujudkan Kemandirian Pangan Melalui Inovasi Teknologi Produk Hortikultura di Era Industri 4.0.
"Seminar menampilkan narasumber Prof. Ir. Agus Hermawan MSi. Ph D,
Mulyono Herlambang, SP. MM dan Ir. Saiful Bahri M.Kom. Diikuti 140 peserta baik dosen maupun mahasiswa dari perguruan tinggi Soloraya, Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Timur, Jawa Barat, dan Lampung " paparnya.
Sementara itu, pendamping kegiatan seminar, Dr. Sumarmi, MP, menyampaikan bahwa target seminar menggugah generasi muda agar peduli pertanian yang menghasilkan bahan pangan.
"Hampir semua negara, sangat memperhatikan pertanian dan pangan. Teknologi terbaru saat ini diharapkan membantu memudahkan dan menginformasikan produk pertanian. Contoh penggunaan drone, mesin pemupukan, smart phone pendeteksi kualitas hasil pertanian," jelasnya.
Seminar Nasional dibuka secara resmi oleh Rektor Unisri, Prof. Dr. Ir. Sutardi, MAppSc. Dalam sambutannya sangat mengapresiasi kegiatan seminar nasional yang dilakukan para mahasiswa. Diharapkan mampu menghasilkan rumusan untuk masukkan bagi pengambil kebijakan. (Sofyan)
Top 5 Popular of The Week
-
FILSAFAT JAWA KIDUNGAN “ANA KIDUNG RUMEKSA ING WENGI” Oleh: Sri Suprapti Guru Bahasa Jawa di Surakarta Sri Suprapti Filsafat Jawa a...
-
Kepala SMP Negeri 8 Surakarta, Triad Suparman, M.Pd beserta bapak ibu guru dan siswa foto bersama dengan karya tulisan kata-kata mutiara. ...
-
PEMANFAATAN APLIKASI WORDWALL SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN DITENGAH PANDEMI COVID-19 PADA SISWA SMP Oleh: Titin Umayah, S.Pd. Guru SMP Islam ...
-
ALAT PERAGA ULAR TANGGA NORMA DAN KEADILAN SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PPKn Oleh: Sulistiani, S.Pd Guru SMP Negeri 3 Satu Atap Mijen, Demak J...
-
PENDIDIKAN KARAKTER DALAM KONTEKS MERDEKA BELAJAR Oleh: Novita Ariningtyas Azis Saputri, S.Pd Guru SMA Islam Al Azhar 7 Solo Baru, Sukoharjo...
-
Prosesi pengalungan samir sebagai tanda diwisuda dan dilepas siswa kelas 12 SMK Muhammadiyah 2 Wuryantoro. Akhirussanah SMK Muhammadiyah 2...
-
Siswa dan guru saat mengikuti lomba estafet sarung. Estafet Sarung Meriahkan Class Meeting SMP Negeri 2 Giritontro Wonogiri- majalahlarise....
-
MEMBANGUN KARAKTER SISWA MELALUI PEMBELAJARAN BAHASA JAWA Oleh: Ariyani, S.Pd SMP Negeri 3 Satu Atap Jatipurno, Wonogiri Jawa Tengah Ariyani...
-
Salah satu siswa memberikan takjil kepada petugas administrasi Rumah sakit Maguan Husada. OSIS SMPN 2 Giritontro Bagikan Ratusan Takjil di A...
-
Pemenang hastag Abbiyu Faza Martanugraha menerima hadiah berfoto bersama direksi PT BPR BANK DJOKO TINGKIR (PERSERODA). Siswa Kelas 2 IPA SM...
Tidak ada komentar: