CB Magazine »
Pendidikan
»
Univet Lakukan Peninjauan Kembali Visi, Misi, Tujuan dan Sasaran
Univet Lakukan Peninjauan Kembali Visi, Misi, Tujuan dan Sasaran
Posted by CB Magazine on Minggu, 29 September 2019 |
Pendidikan

![]() |
Rektor Univet, Prof. Dr. Ali Mursyid menyampaikan penjabaran visi, misi, tujuan dan sasaran universitas saat ini. |
Univet Lakukan Peninjauan Kembali Visi, Misi, Tujuan dan Sasaran
Sukoharjo-majalahlarise.com-Universitas Veteran Bangun Nusantara Sukoharjo melakukan peninjauan kembali visi, misi, tujuan dan sasaran (VMTS) institusi perguruan tinggi. Tinjuan ini dihadiri jajaran Rektorat, Dekan, Dosen, Karyawan, mahasiswa, alumni, mitra atau pengguna lulusan serta narasumber dari Assesor Akreditasi BAN PT sekaligus Dosen Undip, Prof. Dr. Ir. Vitus Dwi Yunianto, M.Sc. Sabtu (28/9/2019) bertempat di Gedung H lantai 3 kampus setempat.
Katua pelaksana VMTS, Toni Harsan, SH, MH dalam laporan menyampaikan kegiatan ini merupakan agenda univesitas untuk meninjau kembali VMTS Univet Bantara Sukoharjo. Selain itu tuntutan dinamika perubahan masyarakat sangat cepat yang mengharuskan perguruan tinggi menyesuaikan kemajuan teknologi, pengajaran, budaya serta perubahan regulasi sangat cepat.
Rektor Univet Bantara Sukoharjo, Prof. Dr. Ali Mursyid , WM, M.P dalam sambutan sekaligus membukan acara mengatakan visi misi tujuan serta sasaran yang telah ditetapkan secara substansial akan menjadi garis besar ketika mengelola perguruan tinggi. Selain itu sebagai acuan pengisian dari borang akreditasi.
![]() |
Jajaran Rektorat saat foto bersama narasumber dan mitra, pengguna lulusan. |
Lebih lanjut disampaikan, agar dalam perumusan visi, misi, tujuan serta sasaran realistis maka kegiatan ini menghadirkan narasumber yang berkompeten serta meminta masukkan dan saran dari mitra, pengguna lulusan, alumni, mahasiswa, dosen dan karyawan.
“Kita hadirkan narasumber agar formula rumusan dari kegiatan hari ini betul-betul hasilkan rumusan visi, misi, tujuan dan sasaran yang baik, benar sesuai tata aturan perundangan tentang perguruan tinggi di Indonesia serta berbasis atau berpijak pada potensi internal universitas, potensi lingkungan, persaingan antar universitas dan sebagainya,” ungkapnya. (Sofyan)
Top 5 Popular of The Week
-
Kepala SMP Negeri 8 Surakarta, Triad Suparman, M.Pd beserta bapak ibu guru dan siswa foto bersama dengan karya tulisan kata-kata mutiara. ...
-
Devi Ria Agustina, A.Md., AK.dan Setiawan, S.M., M.Si. saat foto di samping karangan bunga dari Presiden RI, Joko Widodo dan keluarga. ...
-
Salah satu siswa saat berdialog dengan ketua DPRD Kabupaten Wonogiri, Setyo Soekarno Siswa SD Muhammadiyah PK Pracimantoro Workshop di ...
-
Proses casting film Pikulan lan Tali. Pikulan lan Tali, Karya Guru Wonogiri Berhasil Menyabet Juara 3 Festival Film Tingkat Nasion...
-
Salah satu tayangan video peserta lomba tiktok. Peringati Hari Bulan Bahasa dan Sumpah Pemuda, SMAN 1 Pracimantoro Gelar Lomba Literasi W...
-
Karawitan SMPN 1 Selogiri saat tampil di acara hajatan pernikahan. Karawitan SMPN 1 Selogiri Banjir Pesanan Untuk Hajatan Warga Wonog...
-
Beberapa Crew Radio Swara Graha saat foto bersama. Crew Radio Swara Graha Solo Kumpul Lagi Setelah 9 Tahun Berpisah SOLO-majalahlarise...
-
Pemain ketoprak guru saat foto bersama usai pementasan. Ketoprak Guru Meriahkan Puncak HUT ke-22 SMAN 1 Pracimantoro Wonogiri-majalah...
-
Bintang Iklan Megawati Prabowo tengah foto bersama crew dan artis pendukung, usai melakukan syuting iklan produk krimer di Semarang, Sabtu (...
-
Mahasiswa KKN Unisri saat membagikan masker kepada masyarakat. KKN Unisri Lakukan Edukasi Pencegahan Covid-19 Di Desa Ngijo Karanganyar- ma...
Tidak ada komentar: